NEWSTICKER

Peran Penting Shin Tae-yong di Balik Kemenangan Timnas Indonesia

N/A • 15 June 2022 23:46

Tim Nasional Indonesia memastikan lolos ke babak final Piala Asia 2023 setelah menang telak 7-0 dari Nepal di laga terakhir kualifikasi grup A. Manajer Timnas Indonesia, Sumardji menyebut kemenangan tersebut tidak lepas dari peran pelatih Shin Tae-yong dalam memecut semangat para pemain. 

Pelatih Shin Tae-yong menurut Sumardji memiliki etos kerja yang berbeda dengan pelatih-pelatih Timnas Indonesia sebelumnya. Shin Tae-yong benar-benar berhasil memecahkan persoalan kelemahan fisik dan mental dari para pemain Timnas Indonesia.
(Heru Nazar)