Kolaborasi KPI Wujudkan Siaran Pemilu 2024 Berkualitas
N/A • 21 March 2023 06:35
Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) mengadakan indeks kualitas program siaran televisi 2023 sebagai upaya meningkatkan fungsi penyiarannya dalam memberikan tontonan yang bermanfaat bagi masyarakat dengan melakukan seminar dan penandatanganan perjanjian kerjasama yang dilakukan oleh 12 perguruan tinggi di dalam negeri
Pengukuran indeks dilakukan juga sebagai upaya dalam menjaga kualitas demokrasi memasuki tahun politik 2024 mendatang. Dalam pidatonya Ketua Umum KPI, Agung Suprio menyampaikan bahwa pihaknya siap untuk mengawasi siaran politik di tahun pemilu agar semua kanidat baik Capres dan Cawapres mendapatkan hak yang sama di dalam ruang publik.
Ia juga mengatakan bahwa KPI pusat dan daerah akan bersinergi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Bawaslu serta Dewan Pers untuk menjaga ruang publik agar tidak di kotori dan dapat dimanfaatkan secara adil dan berimbang.
KPI berharap kepada mitra mitra penyiaran baik televisi maupun radio untuk mampu menciptakan iklim kondusif menjelang pemilu 2024.
"KPU, Bawaslu, KPI dan Dewan Pers membuat MOU untuk melaksanakan atau menjaga pemilu agar berkualitas," ujar Agung.
(Ilham Amirullah)