Menpora Zainudin Amali mengatakan, Arab Saudi optimistis mengalahkan Argentina dengan semangat dan kekompakannya. Ia menilai bahwa Timnas Indonesia harus yakin seperti Arab Saudi saat bermain melawan tim yang memiliki jam terbang tinggi.
"Timnas Indonesia harus punya keyakinan seperti Arab Saudi saat kalahkan Argentina," kata Menpora Zainudin Amali, Rabu (23/11/2022).
Timnas Indonesia sendiri akan dihadapkan pada sejumlah turnamen internasional dalam waktu dekat. Di antaranya adalah Piala AFF pada Desember 2022 dan Piala Dunia U20 pada Mei 2023 mendatang.