NEWSTICKER

Polri Buka Suara soal Proses Pembuatan SIM yang Dinilai Rumit

4 November 2022 18:29

Sejumlah pemohon atau pembuat SIM merasa kesulitan saat menjalani tes uji praktik terutama saat melewati berbagai rintangan yang ada. Bahkan, tidak sedikit yang mengulang lebih dari tiga kali. Kapolri menginstruksikan adanya pelatihan sebelum tes, hingga kesempatan mengulangi tes sebanyak dua kali dalam sehari.

Media sosial ramai dengan keluh-kesah warganet yang gagal melewati sejumlah penghalang dengan posisi zig-zag dan angka delapan saat menjalani ujian praktik SIM C.

Menurut Direktur Registrasi dan Identifikasi (Dirregident) Korlantas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus, ujian SIM tersebut sudah diadakan sejak lama. Namun, banyak masyarakat yang belum memahami materi yang akan diuji. Masyarakat banyak yang merasa gugup saat melakukan ujian.