- TANAMAN SORGUM PROGRAM JOKOWI MULAI DIPANEN DI LOMBOK TENGAH NTB
- WAPRES PASTIKAN INDONESIA SEGERA KIRIM BANTUAN KEMANUSIAAN GEMPA TURKI
- KBRI ANKARA AKAN EVAKUASI 104 WNI TERDAMPAK GEMPA TURKI DI LIMA LOKASI
- TPNPB-OPM MENGAKU BERTANGGUNG JAWAB ATAS PEMBAKARAN PESAWAT SUSI AIR DI NDUGA
- TPNPB-OPM MENGAKU SANDERA PILOT SUSI AIR KAPTEN PHILIPS ASAL SELANDIA BARU
- KEMENDAGRI DORONG PEMKOT SORONG GENJOT REALISASI APBD SEJAK AWAL TAHUN
- POLRI: PESAWAT SUSI AIR DI NDUGA DIBAKAR KKB PIMPINAN EGIANNUS KOGOYA
- POLRI PREDIKSI BERITA HOAKS DAN POLITIK IDENTITAS MENINGKAT JELANG PEMILU 2024
- PRESIDEN YAKIN PENURUNAN INDEKS PERSEPSI KORUPSI TIDAK PENGARUHI INVESTOR
- KAPOLRI: TIM GABUNGAN TERUS MENCARI PILOT DAN PENUMPANG SUSI AIR DI NDUGA PAPUA
Presiden Jokowi Tunaikan Zakat Melalui Baznas
Headline News • 3 hours ago • presiden joko widodoPresiden Joko Widodo menyerahkan zakat melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) di Istana Negara Jakarta, Selasa (28/2/2023). Seluruh menteri dari Kabinet Indonesia Maju, kepala lembaga dan pejabat Eselon I kementerian juga turut hadir untuk membayarkan kewajiban zakat.
Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan membayar zakat merupakan kewajiban umat Islam untuk berbagi rezeki dan kebahagiaan dengan sesama manusia terutama para mustahik atau pemberi zakat.
Jokowi juga mengatakan bahwa pemerintah terus bertekad untuk mengurangi angka kemiskinan ekstrem di Indonesia, dengan dukungan dari semua pihak termasuk salah satunya penyaluran zakat infaq dan sedekah melalui Baznas.
Jokowi mengimbau kepada seluruh umat Islam, para pimpinan perusahaan, pejabat negara untuk menjalankan kewajiban membayar zakat.
Sementara itu, Ketua Baznas Noor Achmad sempat melaporkan seluruh proses pengelolaan zakat di Indonesia kepada Presiden Jokowi.
Noor juga memaparkan dana zakat yang terkumpul mencapai Rp638 miliar dengan total 33 juta orang sebagai penerimaan manfaat. Pihaknya mengatakan target pengumpulan zakat di 2023 sebesar Rp33 triliun.